STP REINHA LARANTUKA PEDULI LEMBATA
Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan Sekolah Tinggi Pastoral Reinha Larantuka, Krisantus M.Kwen bersama 3 pengurus Senat Mahasiswa STP Reinha menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk para korban bencara erupsi gungung api Ile Lewotolok di Kabupaten Lembata. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Ketua Bidang Humas Forum Lembata Memanggil (FLM), Gabriel Roa, di sekretariat di Hotel Rejeki, Jln Trans Lembata No.93 Kelurahan Lewoleba Utara, Kec.Nubatukan.
Menurut Krisantus, bantuan ini merupakan sebuah wujud panggilan kemanusiaan terhadap korban erupsi Gunung Lewotolok. Kami ingin berkoordinasi langsung dan berjumpa dgn Tim Relawan kemanusiaan di lapangan. Di sekretariat kami mendengar langsung peta bantuan dan kebutuhan yang diperlukan oleh para pengungsi. Sejak awal kami sudah berkoordinasi dgn Tim Relawan dari FLM,ibu Benta Dasilva. Dari beliau kami bertanya tentang bahan pokok sembako dan keperluan dapur di tempat pengungsian. Karena itu, semua barang yg kami beli berdasarkan kebutuhan para pengungsi di posko posko pengungsi.
Lebih lanjut, Krisantus menjelaskan bantuan yang diberikan merupakan usaha penggalangan dana dari Senat Mahasiswa baik di internal kampus maupun dari luar kampus serta sumbangan dari Lembaga STP Reinha Larantuka. Total dana yang terkumpul Rp.9.600.000. Seluruh bantuan tersebut langsung dibelanjakan dalam bentuk barang, baik sembako maupun alat-alat memasak.